WHAT'S NEW?

Cara Mengajar di Kelas yang Terkenal Gaduh



Random Post
    Dalam mengajar, guru dituntut untuk selalu berfikir  kreatif dalam mengoptimalkan kegiatan belajar mengajarnya. Cara mengajar yang salah akan berdampak tidak baik terhadap tujuan pembelajaran yang hendak di capai. Setidaknya guru harus seinovatif mungkin dalam menangani kelas yang diajarnya.


    Iya Inovatif, tapi bagaimana caranya jika menangani kelas yang didalamnya banyak sekali siswa yang terkenal gaduh dan nakal - nakal? Apakah bisa kita mengajar secara efektif disana?

    Ya tentu bisa ! Bahkan sangat bisa, asalkan ada keinginan yang kuat dari diri kita untuk mengatasi hal tersebut. Yang perlu digaris bawahi disini adalah jangan pernah kita mengeluh bahkan menyerah ketika menghadapi kelas demikian, jika kita sudah mempersiapkan sebuah rencana untuk mengatasi hal tersebut, katakanlah plan A, namun ternyata masih gagal, ingatlah masih ada 25 alfabet yang lain. Jangan pernah menyerah dan teruslah berusaha.

    Nah saya akan share kepada anda tentang bagaimana tips serta cara - cara mengajar di kelas agar proses pembelajaran bisa efektif dan optimal khusunya untuk kelas yang seperti saya katakan di atas, Gaduh.

    1. Bersahabat dengan murid

    Kebanyakan guru ketika melihat kelasnya gaduh pasti akan muncul aura kekesalan dalam dirinya, bahkan ada guru yang memarahi murid - muridnya tersebut. Apakah itu salah? Saya katakan, "itu tidak mengapa". Guru memarahi muridnya  tentu bertujuan untuk mendidik mereka menjadi lebih baik, agar mereka sadar akan prilaku menyimpangnya tersebut. Namun perlu diperhatikan disini, guru juga harus mempertimbangkan kelas seperti apa yang sedang dia tangani. Jika kelasnya adalah kelas anak - anak yang sudah biasa gaduh, kita tidak boleh memvonis mereka nakal dan memarahi mereka begitu saja. Terkadang memang ada kelas yang seperti itu, dan bahkan kegiatan pembelajarannya akan efektif jika siswa-siswanya aktif. Solusi untuk menangani kelas seperti ini adalah bersahabatlah dengan mereka, jangan kita menjauhi mereka. Semakin kita menjauhi atau bahkan mengacuhkan mereka, itu sama saja kita meninggalkan tanggung jawab kita sebagai pendidik.

    2. Bersabar

    "Sabar itu ada batasnya", itulah ungkapan yang sering kita jumpai dalam kehidupan sehari - hari. Tapi menurut pengamatan saya, itu adalah sesuatu yang keliru bagi seorang guru, sebisa mungkin kita harus selalu bersabar bagaimanapun keadaannya karena kesabaran akan menuntut kita ke arah yang lebih baik. Begitupun pada saat kita sedang mengajar, tidak boleh kita sampai emosi atau bahkan memaki-maki para siswa yang memang ketahuan melakukan pelanggaran. Menegur harus, tapi bukan dengan emosi, kita harus tetap berusaha sabar dan tenang dalam menyikapi hal tersebut. Berikanlan sebuah teguran halus kepada si Anak agar dia sadar atas prilakunya, jika teguran halus ternyata masih belum, coba naikan intensitas tegurannya, misalkan dengan hukuman yang sekiranya masih bisa di emban oleh siswa tersebut. Tapi ternyata belum juga, coba berdiskusi 4 mata dengan si Anak, apa yang sebenarnya dia inginkan. 

    Guru yang tidak bersabar saat menghadapi siswa - siswa yang memang selalu gaduh di kelas, mungkin akan cepat tersulut emosinya. Namun bagi mereka yang mempunyai kesabaran tinggi, dia pasti memliki segala bentuk ide untuk selalu memberikan yang terbaik untuk anak didiknya.

    3. Jadilah Humoris

    Siswa yang aktif dan selalu membuat gaduh di kelas, sangat senang sekali dengan tipikal guru yang humoris. Kedekatannya antara guru humoris dengan yang pendiam jelas akan terlihat perbedaannya. Guru pendiam cenderung tidak begitu diidolakan oleh anak didiknya. Apalagi galak, mereka akan malas bahkan enggan untuk belajar bersamanya. Berbeda dengan guru humoris, dia akan mudah menjadi idola para murid, termasuk didalamnya siswa-siswa yang selalu gaduh. Kegaduhan yang dibuat siswa bisa dimanfaat oleh seorang guru yang humoris, yaitu dengan melakukan candaan - candaan segar yang membuat para siswa terfokus dan terhibur dengan kita. Inilah kesempatan emas untuk dimanfaatkan, setelah perhatiannya teralihkan kepada kita segera masukan materi - materi pembelajaran  kedalamnya. Sehingga siswa selain mendapatkan ilmu, mereka juga merasa senang saat belajar.

    Mungkin sekian saja tips serta cara mengajar yang bisa saya sharekan kepada anda, semoga artikel ini bermanfaat. Mari kita berusaha untuk menjadi guru yang berkualitas dan tentunya kreatif, sehingga bisa memberikan teladan yang baik bagi anak didik kita semua.


    Ide Kreatif Guru Says:
    "Terimakasih telah berkunjung ke situs ini, semoga artikel yang kami berikan bisa bermanfaat dan menambah wawasan baru kepada anda kehususnya berkenaan dengan pembelajaran "

    0 comments:

    Post a Comment

    Portal Belajar Fisika